Rabu, 10 Agustus 2016

Lumbago


Pengertian Low Back Pain

Low back pain atau lumbago dalam nyeri pinggang sering terjadi akibat gangguan pada tulang dan otot punggung. Sakit pinggang atau low back pain merupakan keluhan umum. Kebanyakan orang mengalami hal tersebut dalam kehidupan manusia. Lebih dari 80% manusia akan mengalami nyeri pinggang dalam kehidupan mereka. Low back pain adalah salah satu alasan paling sering orang berobat ke dokter atau ke medis.

Angka Kejadian
Nyeri pinggang terjadi pada 60-90 % sepanjang kehidupan manusia, 90 % kasus nyeri pinggang akan sembuh tanpa pengobatan dalam waktu 6-12 minggu. Kasus ini akan meningkat pada usia > 45 tahun.

  Penyebab Low Back Pain

Apa yang menyebabkan Low Back Pain ?
Sebagian besar kasus nyeri pinggang dapat dihubungkan dengan penyebab umum seperti ketegangan otot, cedera otot atau penggunaan yang berlebihan atau dapat dikaitkan dengan kondisi tertentu yang terjadi pada tulang belakang. Kondisi tulang belakang terkait yang paling umum yang menyebabkan nyeri punggung bawah adalah:
a. Hernia Diskus (HNP, Hernia Nukleous Pulposus)
b. Penyakit Degeneratif pada Diskus
c. Spondylolisthesis
d. Stenosis Spinal
e. Osteoarthritis

Kondisi yang jarang menyebabkan low back pain yang tidak terdapat diatas seperti disfungsi sendi sacroiliac, tumor tulang belakang, fibromyalgia, dan sindrom piriformis.

Dalam keadaan sehari-hari dari nyeri pinggang secara akut terjadi setelah gerakan yang melibatkan mengangkat benda berat, memutar , atau yang lainnya. Gejala-gejala dapat segera dimulai setelah gerakan atau setelah bangun keesokan harinya. Nyeri kadang muncul disertai menjalar ke kaki. Gejala dapat berkisar dari nyeri pada titik tertentu pada pinggang atau memburuk dengan gerakan tertentu seperti duduk atau berdiri. Hal inilah yang membuat orang berobat ke dokter. Nyeri pinggang akut ini kadang ada yang berlanjut menjadi nyeri kronis yang dapat mengganggu kehidupan seseorang seperti sulit tidur, cemas dan depresi bila nyeri dirasakan berat.

Bagaimana cara menghilangkan Low Back Pain ?

Untuk nyeri akut yang ringan atau sedang bertujuan untuk restorsi fungsi normal seperti kembali bekerja dan menghilangkan rasa nyeri. Bila datang ke dokter bisa dilakukan sebagai berikut :
a. Terapi Medikamentosa : bisa di coba dengan menggunakan obat anti nyeri golongan NSAID baik dengan injeksi atau obat minum.
b. Terapi fisik : dilakukan dengan alat-alat fisioterapi
c. Pembedahan atau Surgery : tergantung dari kasusnya, bila kasus nyeri tulang belakang tersebut indikasi untuk dilakukan pembedahan semisal HNP, Canal stenosis, dan lain-lainnya. Tujuannya untuk menghilangkan penyebabnya atau penjepitan saraf yang menyebabkan nyeri. Cara lain yang dilakukan adalah dengan injeksi obat tertentu langsung pada tempat nyeri tersebut (interventional pain management). Cara-cara tersebut dilakukan oleh ahlinya yaitu dokter bedah saraf.

Lumbago bisa juga diredakan dengan terapi pijat urut tradisional. Untuk urut tersebut bisa hubungi :

 Http://pemijit.blogspot.com
Http://theraafiat.blogspot.com

Rumah Sehat Thera Afiat
Jl. Kelapa Sawit Raya Blok DD no.15
Kelapa Gading
Jakarta Utara
Telp/wa 08111494599
087883171247

Tidak ada komentar:

Posting Komentar