Kamis, 26 April 2018

Pijat Betis


PIJAT AKUPRESUR PADA BETIS YANG KAKU

Betis merupakan otot penyangga di kaki bagian bawah yang sangat penting perannya dalam menunjang segala aktifitas harian yang kita lakukan. Adanya masalah pada otot betis akan menghambat pekerjaan dan kegiatan lainnya, karena otot ini menjadi tumpuan ketika kita gunakan untuk berjalan, berlari, naik tangga, melompat yang mengakibatkan betis sering terasa pegal, capek, nyeri dan kram.

Banyak faktor yang menyebabkan otot betis menjadi sakit diantaranya yang paling umum adalah karena aktifitas berat yang kita lakukan, bekerja sambil berdiri terlalu lama, cedera karena olahraga, kram otot betis, radang pada otot tendon dan faktor lainnya. Selain itu penggunaan sepatu yang terlalu sempit juga bisa menyebabkan otot betis menjadi sakit dan nyeri.

Untuk meminimalisir terjadinya sakit betis, hendaknya jangan terlalu memaksakan pekerjaan yang bertumpu pada kaki anda, lakukan pemanasan yang cukup ketika akan berolahraga dan berilah waktu istirahat untuk merelaksasi otot betis anda ketika sudah terasa pegal ketika digunakan untuk aktifitas harian.

Namun jika sakit pada betis tak terhindarkan lagi, maka pijat akupresur pada titik-titik ini akan membantu meredakan rasa sakit dan nyeri betis hanya dengan melakukan pemijatan sederhana pada titik tersebut.

Sakit betis merupakan hal yang sering kita alami, oleh sebab itu mempelajari titik pijat akupresur yang bisa digunakan untuk meringankannya sangat diperlukan sehingga kita bisa melakukan terapi pemulihan sendiri jika mengalaminya atau bisa kita gunakan untuk memijat teman atau keluarga yang sedang membutuhkan bantuan dengan segera.

Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan letak titik akupresur sakit betis pada gambar terebut.

Jika anda sudah memahami letak titik pijat yang diperlukan, selanjutnya olesi terlebih dulu area betis dengan minyak urut sampai merata kemudian silahkan lakukan terapi pemijatan pada titik akupresur tersebut dengan menggunakan jempol tangan, pijatan dilakukan memutar searah jarum jam dengan tekanan sedang selama minimal 1 menit disetiap titiknya.

Pijat akupresur pada titik tersebut bisa digunakan untuk mengatasi sakit betis secara umum seperti pegal-pegal, capek, kaki kebas dan kesemutan, cidera pada otot betis, syaraf terjepit, mengatasi radang pada otot tendon dan masalah otot betis lainnya.

Untuk mempercepat pemulihan sakit pada betis baik kanan atau kiri selama terapi, hal yang harus anda lakukan adalah istirahat yang cukup dan kurangi aktifitas berlebihan yang bertumpu pada otot yang sakit.

Semoga bermanfaat dan cobalah ... !

Alamat dan jam kerja

 Alamat thera afiat

Rumah Sehat Thera Afiat
Jln. Kelapa Sawit Raya Blok Dd No.15
Kelapa Gading.
Jakarta utara.
Telp.   08111494599
087883171247
Ibu Sholeh +62 896-2697-9941

Untuk peta alamat bisa klick google map berikut :
https://goo.gl/maps/9k5vJNmz1iM2

 Jam kerja
Shift 1 :  pukul 10.00  sd 17.00
Rehat  : pukul 17.01 sd 18.29
Shift 2 : pukul  18.30 sd 20.30

Hari kerja  Senin sd minggu.

Disarankan sebaiknya sebelum datang membuat perjanjian karena lama proses tindakan satu jam.


Sabtu, 14 April 2018

Totok Punggung Emergency Treatment


TOTOK PUNGGUNG EMERGENCY TREATMENT
1. Serangan Jantung: Titik Tengkuk (aliran darah/ oksigen ke kepala), belikat kiri (jantung), belikat kanan, Diulang-ulang secara bergantian.

2.Stroke: Ginjal kanan-kiri (bila perlu 2 jempol sekaligus sambil ditekan dan digetarkan) Dalam kasus paling emergency (pecah pembuluh darah di kepala) hanya titik ginjal hingga darah keluar dari hidung.Jika tidak koma atau pecah pembuluh darah fokus pada titik jantung/tensi

3. Pingsan: Tengkuk, belikat kiri/ jantung, lambung, bahu belikat kanan-kiri. Diulang bergantian.

4. Kejang: (saat kejadian) Ginjal kanan-kiri, jantung. Lalu cari sumber masalah/ penyumbatan.

5.Athsma: Tengkuk, saluran paru-paru ke jantung. Diulang bergantian.

6.Geger Otak: Tengkuk, bahu belikat kanan-kiri, lalu tekan ginjal hingga darah keluar dari mulut,hidung,dan telinga

7. Keracunan: Tengkuk, bahu belikat kanan-kiri, Lambung, lalu tekan dari ginjal ke bawah untuk mengeluarkan racun.

8.Patah tulang/keseleo: GT lalu sktr bahu belikat utk tangan lalu perbaiki posisi tulang tangan secara perlahan.
Utk kaki;GT lalu totok mulai ginjal hingga sktr pinggul lalu perbaiki posisi tulang kaki secara perlahan

9. Prostat (tidak bisa BAK): L4-5 lalu tekan mulai samping tulang ekor (kanan-kiri ditekan, ditotok) lalu tekan kesamping sepanjang garis pinggul pelan-pelan, lakukan secara berulang hingga bisa pipis normal kembali

10.Hipotermia: Tengkuk, Jantung,  & lambung.

11.Angin duduk: Sekitar jantung lalu lambung kemudian totok sekitar L1-L5, cari yang paling cekung / dalam lalu fokus totok di titik tersebut
12. Sakao (Pecandu Narkotika): ketika terjadi sakao biarkan si pasien menikmati dulu sakaonya lalu siram seluruh tubuhnya dg air dingin beberapa menit kemudian lakukan hal2 sbb :
1.Tekan  dititik tengkuk
2. Tekan ginjal kiri& kanan
3. Tekan belikat kiri saluran oksigen ke jantung
4. Tekan lambung sampai keluar muntahan hitam dan coklat itulah racun narkoba yg keluar.


Rumah Sehat Thera Afiat
Jln. Kelapa Sawit Raya Blok Dd No.15
Kelapa Gading.
Jakarta utara.
Telp.   08111494599
087883171247
Ibu Sholeh +62 896-2697-9941

Untuk peta alamat bisa klick google map berikut :
https://goo.gl/maps/9k5vJNmz1iM2

Lutut Nyeri


LUTUT NYERI

Pengapuran sendi atau osteoartritis adalah suatu penyakit di mana tulang rawan sendi menipis. Tulang rawan berfungsi melapisi ujung tulang pembentuk sendi, sehingga sendi dapat bergerak bebas tanpa rasa nyeri.

Fungsi tulang rawan sendi dapat diibaratkan seperti fungsi ban yang melapisi velg kendaraan sehingga mobil dapat bergerak bebas tanpa hambatan. Sama seperti ban mobil yang akan menipis karena aus akibat bergesekan dengan jalan, demikian juga tulang rawan sendi akan aus dan menipis karena saling bergesekan setiap kali sendi bergerak.

Jika tulang rawan sendi rusak dan menipis, ujung tulang pembentuk sendi akan saling bertemu dan bergesekan langsung tanpa pelapis tulang rawan, sehingga menimbulkan nyeri sendi.

Sedini mungkin bisa dicegah dengan  makan makanan yg cukup asupan kalium dan kalsiumnya. Contoh makanan yg baik untuk sakit nyeri persendian ini adalah Ceker ayam. Syuuuut tunggu dahulu. Bukan sembarang ceker ayam bisa dimakan. Fakta lapangan bahwa ayam2 termasuk cekernya yg beredar dipasar kurang baik jadi konsumsi harian. Pilihlan Ayam Organik, atau ayam kampung ( yang lebih terjaga dari obat dan vaksin ).

Rabu, 11 April 2018

Urut Untuk Anak Demam


Urut Anak Demam

Tak kasih tip atau cara buat anak antum,, klo panas coba cek tulang belakangnya apa ada masalah tidak, kalau tidak urut dengan minyak zaitun /minyak kelapa/baby oil d sertai doa alfatihah,, urut seluruh badan terutama di celah celah sendi, d ketiak, leher, ari ari atau selangkangan dekat burung atau labium minora,, lipatan paha dan mata kaki.
Klo boleh urut perut nailkkan usus peranakan bg ank perempuan atau tolak nadi  bg anak laki bagi yg sudah boleh buat kalau belum bisa hrs belajar sm yg pakar atau ahli.
Kalau sudah selesai ambil atau cari daun dadap serep letakkan di perut, dada dan bagian belikat.
Kalau panas dalam atau bibir pecah2 alias sariawan cr bunga tempayan plus gula batu khusus seduh dgn air panas tunggu suam suam kuku minumkan k anak antum.
Kalau buang air besar terus menerus atau cirit birit alias mencret, sangrai beras sampai gosong lalu seduh dan di saring dgn air panas beras yg sdh gosong sampai suam suam kuku minumkan k anak antum.
Insyaa Allah tak jamin reda panasnya plus tidak sariawan, bibir pecah pecah atau panas dalam.
Tidak mencret arau cirit birit alias mampet.

Anak sy dr bayi sdh kerap kali di urut dan kasih tip ini,,Alhamdulillah tidak pernah sampai masuk hospital atau rumah sakit
Source widodo.

Rumah Sehat Thera Afiat
Jln. Kelapa Sawit Raya Blok Dd No.15
Kelapa Gading.
Jakarta utara.
Telp.   08111494599
087883171247
Ibu Sholeh +62 896-2697-9941

Untuk peta alamat bisa klick google map berikut :
https://goo.gl/maps/9k5vJNmz1iM2

Selasa, 03 April 2018

Pijat untuk Kesemutan


Kesemutan bisa ditangani dg ilmu pijat. Mudah sahaja.

Semutan ada dua. Semutan permanen dan semutan sementara.

Kalau semutan sementara paling mudah karena peredaran darah tertekan. Cukup diurut dan dikepret2 saja atau ndak perlu diurut semutan akan lepas.

Kalau semutan permanen baru akan mengalami kesulitan. Apalah semutannya karena efek gula darah, kolesterol atau efek syaraf/otot.. perlu pencermatan lebih lanjut.
Kalau efek kol/dm maka penyakitnya yg diselesaikan. Bisa dibantu dg bekam.
Kalau hanya syaraf atau otot bisa dibantu dg pemanasan sinar  inframerah atau moksibusi. Selanjutnya bisa diselesaikan dg terapi trigger point.

Herbal kalau masalah syaraf dibantu diselesaukan dg pegagan, kunyit dan daun kemangi.

Semoga membantu.

Minggu, 01 April 2018

Hubungan Sakit Leher dengan Usus Kecil


PALPASI MERIDIAN USUS KECIL

Area diagnosa untuk palpasi pada meridian Usus Kecil adalah area sekitar SI-16 Tianchuang dimana arteri cervical dapat dirasakan.

Palpasi pembuluh darah
Jika pulsasi pada area SI-16 Tianchuang terasa superficial dan besar,ini mengindikasikan kondisi seperti sakit kepala karena serangan Angin eksternal; jika terasa dalam bisa mengindikasikan urinary patologi seperti retensi kencing. Jika cepat,ini menandakan kondisi Panas pada Usus Kecil dg gejala-gejala seperti rasa terbakar saat kencing; jika lambat,ini menandakan kondisi Dingin dg gejala-gejala seperti sering kencing berwarna pucat. Jika pulsasi terasa kosong,ini menandakan kondisi kosong pada Usus Kecil dg gejala-gejala kencing,dan jika terasa penuh adalah kondisi Penuh dg stagnasi dan nyeri abdomen atau retensi kencing.

Palpasi pada kulit
Temperatur
Jika kulit pada area SI-16 Tianchuang terasa panas,ini mengindikasikan kondisi Panas pada meridian yang sering menyebabkan tonsilitis atau infeksi telinga; jika terasa dingin menandakan kondisi Dingin pada Usus Kecil dg borborigmus dan diare.
Tekstur
Jika kulit pada area yg sama terasa lembek,ini mengindikasikan kondisi Kosong pada Usus Kecil dg gejala-gejala seperti kencing sering pucat. Jika kulit terasa kasar dan keras menandakan kondisi Penuh pada Usus Kecil,sering dg gejala seperti leher kaku dan nyeri.
(Maciocia,Diagnosis in Chinese Medicine hal.532) sourcebagus